Minggu, 08 Januari 2012

Keseimbangan Otak Kiri dan Otak Kanan


Berdasarkan penemuan seorang neurobiolog Institut Teknologi California yaitu Dr. Roger Wolcott  Sperry pada tahun 1960, otak manusia terdiri dari 2 hemisfer (bagian), yaitu otak kanan dan otak kiri yang mempunyai fungsi yang berbeda.
Otak kanan biasa diidentikkan tentang kreatifitas, dan memang benar fungsi dari otak kanan ini adalah untuk mengurusi proses berpikir kreatif manusia, contohnya adalah kemampuan komunikasi (lingusitik). Cara kerja otak kanan ini biasanya tidak terstruktur, dan cenderung tidak memikirkan hal-hal yang terlalu mendetail. Contoh orang yang mengandalkan otak kanannya dibandingkan otak kirinya adalah seniman.
Sedangkan otak kiri biasa diidentikkan dengan kecerdasan analitik. Maksudnya otak kanan kita ini terkait dengan kemampuan matematis dan kemampuan berpikir sistematis seseorang. Contohnya kemampuan menyelesaikan soal matematika. Cara kerja otak ini sangat rapi, terstruktur dan sistematis. Biasanya otak kiri
ini sangat bermanfaat saat digunakan untuk memahami hal-hal yang kompleks dan perlu pemikiran yang mendetail. Orang yang biasanya lebih mengandalkan otak kiri adalah seorang peneliti atau scientist.
Pada umumnya seseorang memiliki kecenderungan menggunakan salah satu belahan otak secara dominan. Hal ini berlaku seperti kecenderungan manusia menggunakan sebagai inderanya saja. Mereka yang cenderung menggunakan otak kanan secara dominan adalah artis, penyanyi, pelukis, pemain musik dan lain-lain. Mereka yang cenderung menggunakan otak kiri adalah peneliti, pekerja bidang IT, Akunting dan lain-lain.
Otak kiri tidaklah lebih unggul daripada otak kanan, demikian halnya otak kanan tidak lebih unggul dari otak kiri. Otak kiri dan otak kanan adalah satu kesatuan utuh yang tidak perlu dipisahkan pemanfaatannya. Ada hal-hal yang perlu diselesaikan dengan otak kanan sama seperti ada hal-hal yang perlu diselesaikan dengan otak kiri, begitu juga ada hal-hal yang perlu diselesaikan bersamaan oleh otak kiri dan kanan secara berimbang.
Kegiatan-kegiatan yang menggunakan kedua tangan secara bersamaan seperti mengetik, bermain piano apabila dilakukan secara rutin dapat otak kanan dan otak kiri. Kegiatan tersebut membutuhkan gerak tangan kanan dan kiri yang membutuhkan  proses kerja otak kiri dan otak kanan. Mulailah mengenali penggunaan otak Anda mana yang lebih dominan dan segera melakukan hal-hal untuk keseimbangnya sehingga lebih optimal manfaat dari otak ajaib Anda. Otak kiri dan otak kanan yang seimbang akan meningkatkan kualitas hidup Anda.

Sumber:


0 komentar:

Posting Komentar